Kelebihan Dan Kekurangan Beberapa Aplikasi GPS

     Penasaran dengan aplikasi GPS terbaik untuk android? Ada berbagai aplikasi GPS seperti Navitel, Papago M9, Sygic, dan Ndrive dan dari keempatnya pasti ada nilai plus dan minusnya dari tiap aplikasi tersebut.

     Berikut ini beberapa perbedaan keempat aplikasi GPS diatas dalam penggunaannya :

1. Navitel

     a. Kelebihan :

• Peta Up to date karena sudah pihak dari navigasi.net yang menyediakan peta terupdate secara gratis.

• Cepat menangkap sinyal satellite

• Khusus ICS folder file Navitel bisa ditaruh di ext.memory

     b. Kekurangan :

• Gambar 3d kurang memuaskan

• Rute yang dihasilkan menurut beberapa orang bukan yang tercepat walaupun pengaturan sudah rute tercepat

Untuk mencobanya, silahkan download aplikasi GPS Navitel di Playstore.


2. Papago

     a. Kelebihan :

• Rute yang dihasilkan memang yang tercepat dan berbeda dari beberapa aplikasi GPS yang lainnya

• Peta didukung oleh navigasi.net jadi tak perlu khawatir peta ketinggalan jaman

     b. Kekurangan :

• Boros baterai, daya konsumsi baterai lebih banyak

• Suara pemandu kadang justru bikin bingung

• Lama dalam ngelock posisi

Untuk mencobanya, silahkan download aplikasi GPS Papago di Playstore.


3. Ndrive

     a. Kelebihan :

• Lebih akurat dalam membaca koordinat di mana kita berada

• Ringan loadingnya, tampilan simple, suara pemandu jelas

     b. Kekurangan :

• Peta jarang banget atau susah dicari yang terbarunya karena berbayar

Untuk mendownloadnya, silahkan download aplikasi GPS Ndrive di Playstore.


4. Sygic

     a. Kelebihan :

• Ringan loadingnya

• Gambar 3d lancar tidak ngelack

• Tidak boros baterai

• Suara Pemandu jelas dan jernih

• Dalam pembacaan lokasi akurat

     b. Kekurangan :

• Versi berbayar untuk update petanya tapi bukan masalah karena bisa diupdate yang terbaru saat pertama instal.

Untuk mendownloadnya, silahkan download aplikasi GPS Sygic di Playstore.


     Beberapa aplikasi GPS yang dijelaskan, nantinya pasti akan terus mengalami perkembangan dan perbaikan dari developer masing - masing. Mana aplikasi GPS yang lebih baik ? tentunya hal tersebut tergantung dari selera pengguna masing - masing.



Semoga Bermanfaat.